You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penataan Jalur Hijau Jalan Panjang Duri Kepa Capai 40 Persen
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Penataan Jalur Hijau Jalan Panjang Duri Kepa Capai 40 Persen

Progres penataan kawasan di Jalur Hijau Jalan Panjang, RT 01/07, Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, kini sudah mencapai 40 persen.

sebelumnya di lokasi banyak terdapat puing dan sampah

Lurah Duri Kepa, Arie Lystha mengatakan, penataan tersebut merupakan penataan kawasan Triwulan II tahun 2024. Adapun luas lahan yang ditata berukuran lebar 2,5 meter dan panjang 40 meter.

“Penataan dilakukan karena sebelumnya di lokasi banyak terdapat puing dan sampah,” ujar Arie, Jumat (3/5).

Penataan Kawasan di Kelurahan Pulo dan Tebet Timur Rampung

Dikatakan Arie, penataan dilakukan oleh petugas PPSU bekerja sama dengan petugas dari Sudin Bina Marga, Sudin Sumber Daya Air, Sudin Pertamanan dan Hutan Kota, serta Sudin KPKP.

“Saat ini penataan sudah mencapai 40 persen. Dengan penataan ini kawasan menjadi lebih bersih dan rapi,” katanya.

Achmad Mahmuri (35), warga setempat mendukung penataan kawasan yang dilakukan oleh Kelurahan Duri Kepa.

“Kami warga di sini sangat mendukung karena dengan penataan nantinya kawasan akan menjadi lebih rapi, bersih, dan indah,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Besok, Festival Urban Farming Kembali Digelar

    access_time09-07-2025 remove_red_eye2554 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pimpinan Operator dan Mitra Diajak Merasakan Layanan Transjakarta

    access_time10-07-2025 remove_red_eye1375 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1044 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye949 personFakhrizal Fakhri
  5. Pengurus IKAL DKI Jakarta 2025–2030 Resmi Dilantik

    access_time09-07-2025 remove_red_eye840 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik